Sukses

Lagi, Facebook Memakan Korban

Kejahatan di dunia maya kembali terjadi. Kali ini, korban adalah gadis dari Grobogan, Jateng yang tewas oleh pria yang dikenal di Facebook.

Liputan6.com, Grobogan: Kejahatan di dunia maya kembali menelan korban. Kali ini bahkan lebih parah. Seorang gadis asal Grobogan, Jawa Tengah, ditemukan tewas di sebuah perkebunan tebu di Jambi, empat hari silam. Berawal dari situs jejaring sosial Facebook, nasib nahas dialami Ainun Nimah, warga Desa Kuawaron, Kecamatan Gubug, Grobogan. Gadis berusia 27 tahun itu berkenalan dengan seseorang melalui Facebook.

Menurut keluarga, Ainun pernah bercerita tentang calon suaminya bernama Maulana yang dikenal dari Facebook. Komunikasi melalui dunia maya berlangsung selama enam bulan. Hingga akhirnya, Ainun mendapat pesan singkat yang menyebut Maulana mengalami kecelakaan dan meninggal dunia. Ia pun berangkat ke Jambi.

Tiba di Jambi, bukan jenazah Maulana yang dilihat. Ainun justru bertemu Arifin yang mengaku anak buah Maulana. Setelah diselidiki, belakangan diketahui jika kecelakaan yang menimpa Maulana hanya rekayasa agar Ainun bersedia menemuinya di Jambi. Diduga Ainun hendak diperkosa pelaku dan sempat melawan hingga akhirnya tewas dihantam benda tumpul.(BJK/YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini