Sukses

Demam Berdarah Mewabah di Pati

Penyakit demam berdarah kini juga menyerang warga di Kabupaten Pati, Jateng. Sedikitnya seratusan pasien DBD dirawat di beberapa rumah sakit, empat di antaranya meninggal.

Liputan6.com, Pati: Sebanyak 122 kasus demam berdarah terjadi di wilayah Pati, Jawa Tengah pada bulan ini. Pantauan SCTV, Sabtu (30/1), kebanyakan pasien demam bedarah adalah anak anak. Empat di antaranya meninggal karena terlambat mendapat perawatan. Umumnya keluarga pasien tidak mengetahui ciri ciri DBD.

Pada Januari ini setidaknya ada 10 pasien DBD yang baru dirawat di berbagai rumah sakit. Kondisi ini dipicu karena banyaknya genangan air di musim penghujan seperti saat ini. Warga diharapkan waspada dan mau menjaga kebersihan lingkungan. Namun warga juga kecewa karena Dinas Kesehatan setempat belum juga melakukan pengasapan di permukiman warga.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini