Sukses

Sungai Meluap, Pemukiman Tergenang

Hujan lebat mengguyur sejumlah wilayah, dan membuat banyak pemukiman warga tergenang air

Indosiar.com, Jambi (Rabu : 03/12/2014) Hujan lebat mengguyur sejumlah wilayah, dan membuat banyak pemukiman warga tergenang air. Di Jambi, dua kecamatan tergenang akibat luapan sungai di daerah itu. Sementara itu Jember Jawa Timur, ratusan rumah warga juga terendam, juga akibat luapan sungai.

Di kota Jambi, banjir terjadi dan menggenangi ratusan rumah warga di dua kecamatan, yakni Kecamatan Tanah Kampung dan Kecamatan Hamparan Rawang. Menurut warga, banjir ini lebih karena luapan Sungai Batang Merao. Belum ada warga yang berniat mengungsi, karena mereka masih berharap air akan turun. Namun mereka terus waspada, termasuk memasang penahan air di pintu rumah mereka. Sebuah mesjid di lingkungan ini juga ikut tergenang.

Di Jember Jawa Timur, luapan sungai juga membuat pemukiman warga tergenang, seperti terlihat di Kecamatan Semboro ini, wilayah yang berada diantara dua sungai, yakni Sungai Merah dan Sungai Rowo. Ketinggian air mencapai setengah meter, dan membuat aktifitas warga terganggu. Warga mengaku khawatir ketinggian air terus meningkat, mengingat curah hujan masih tinggi.

Banjir di sejumlah daerah ini, agaknya masih akan terus terjadi, mengingat intensitas hujan masih akan terus meningkat, dan diprediksi sampai akhir Januari mendatang. Karena itu warga diminta waspada, terutama mereka yang tinggal di daerah rawan banjir. (Suhatman Pisang/Agus Ainul Yaqin/Sup)